Bisik Tetangga
Untuk masuk ke forum, silahkan Login atau mendaftar (Share Your Knowledge)
Bisik Tetangga
Untuk masuk ke forum, silahkan Login atau mendaftar (Share Your Knowledge)
Bisik Tetangga
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.


Tempat Asyik Nongkrong Sekaligus Menambah Ilmu Pengetahuan
 
IndeksPencarianLatest imagesPendaftaranLogin
Kami mohon partisipasinya dalam pengembangan forum. Klik Disini


Pasang Iklanmu disini gratis (selama masa promosi)
ads ads ads ads

Share | 
 

 [Share] Hardisk-Rack Dari Bekas Kalender Duduk

Topik sebelumnya Topik selanjutnya Go down 
PengirimMessage
harryagustiana
harryagustiana
Administrator

Jumlah posting : 212
Reputasi : 11
Join date : 04.12.10
Age : 32
Lokasi : Bandung, Indonesia

[Share] Hardisk-Rack Dari Bekas Kalender Duduk Empty
PostSubyek: [Share] Hardisk-Rack Dari Bekas Kalender Duduk   [Share] Hardisk-Rack Dari Bekas Kalender Duduk Icon_minitimeSat Sep 24, 2011 8:56 am

Permisi para master hardware, penyuka casing maupun penyuka non-casing (bench-table), dan para penikmat sub forum hardware area. Saya hanya ingin sharing saja mengenai hardisk-rack yang baru saja saya buat dari bahan-bahan bekas kalender duduk

Apa sih itu HARDISK-RACK...???
Buat user awam yg belum pernah tau apa itu hardisk-rack (selanjutnya saya tulis HDD rack), prinsipnya sama seperti hdd cage atau bhs. indonesianya rak buat taruh hdd atau sangkar hdd. Brand hdd rack/cage yg umum dikenal seperti Xigmatek atau Thermaltake. HDD rack umumnya dipakai oleh user yang memiliki HDD lebih dari satu.
HDD rack sangat bermanfaat untuk penyuka overclock yg mengandalkan air cooling yg umumnya memilih hardwarenya telanjang (tanpa casing) supaya pasokan udara bs lebih optimal untuk mendinginkan hardware termasuk HDD dibanding memakai casing. Karena jk memakai casing tertutup maka ruang lebih sempit dan tentunya butuh banyak fan agar sirkulasi udara di dalam casing menjadi optimal.



Berawal dari iseng pas ngeliat kalender duduk bekas yg sudah tdk terpakai. Muncul ide utk menggunakan bagian penopang kalender duduk (bahan karton yang tebal dan keras) sebagai hdd rack ala saya sendiri. Bahan dan peralatan yg digunakan ini sangat sederhana jd hasilnya pun sederhana (biar gak kaget lihat hasilnya tar dikira bagus pdhl biasa banget.



Quote :

BAHAN DAN PERALATAN

1. Nampan kayu (buat apa coba?? hehe.. cm buat alas supaya ketika membuat lubang di karton gak tembus ke keramik, maklum bikinnya di kamar tidur gan n malem2 lagi .

2. Palu.

3. Karton tebal (mirip triplek) dari kalender bekas, 2 buah.

4. Paku kecil 2 biji.

5. Kertas atau kantong plastik tidak terpakai yg nanti fungsinya sebagai MAL/cetakan.

6. HDD ukuran 3.5

7. Gunting dan PISAU (mesti tajem ya ).

8. Fan 12cm 1 biji + kabel ties secukupnya.

9. Baut screwless (yang bs diputar tanpa obeng) atau baut apa saja asal pas dengan lubang baut HDD minim 8 biji karena satu HDD butuh 4 baut.

10. Obeng belimbing.

11. Kreativitas dan mental baja (anti malu misal temannya tanya itu apa? jawabnya rak hardisk made in sendiri)


PENAMPAKAN ALAT-ALAT DAN BAHAN YANG DIPAKAI



Quote :

[You must be registered and logged in to see this link.]

Awalnya saya sdh pernah bikin HDD cage menggunakan bahan bekas kardus aqua. Tetapi masih kurang puas karena masih menggunakan fan 8cm sbg pendingin (bs di tracking threadnya). Karena ingin pakai minim fan 12cm spy hdd lebih dingin dan awet, akhirnya saya cari akal bahan bekas apa ya yg bs saya pakai??? NAH... ketemu kalender duduk yg bernasib sial ini utk saya mutilasi badannya .





LANGKAH PEMBUATAN



Quote:
1. Saya potong dan ambil karton tebal mirip triplek yang menopang kalender duduk tersebut. Lalu saya jadikan 2 bagian menggunakan pisau.

2. Langkah selanjutnya saya ambil HDD 3.5 dan membuat cetakan lubang baut dr lembaran bekas kantong plastik yg tidak terpakai (jadi intinya supaya bisa mengetahui jarak antar lubang baut tanpa perlu penggaris, cukup menggunakan MAL/cetakan tadi).

3. Setelah jadi cetakannya, diaplikasikan pada karton tebal bekas kalender untuk membuat lubang baut. Saya gunakan paku kecil dan palu dengan alas nampan kayu untuk melubangi karton kalender sehingga tdk perlu pakai bor listrik.

4. HDD saya ada 3 buah jadi saya buat 12 lubang baut sesuai MAL/cetakan dimana satu hardisk butuh 4 baut sebagai penyangga (2 baut di bagian kanan dan 2 baut di bagian kiri).

5. Fan 12 sbg hiasan dan pendingin saya tempelkan pada ujung HDD rack, diikat menggunakan kabel ties spy fan tdk lepas/goyang ketika sdh berputar nanti (dimana pada ujung karton ada lubang-lubang kecil tempat masuk kawat binder kalender). Saya rapikan kabel ties yg terlalu panjang dengan gunting.

6. Setelah siap pakai, saya pasang HDD pada karton. Saya baut dulu HDD yg paling bawah dengan total 4 baut kanan kiri (2 baut pada bagian kanan dan 2 lagi di bagian kiri). Fungsinya sbg landasan untuk memasang HDD di atasnya, sekaligus sebagai perekat agar karton tebal bagian kanan dan kiri bisa berdiri sejajar. Lanjut sampai 3 HDD terpasang semua. Jika dirasa kurang bs di-modif lebih lanjut agar karton kanan dan kiri bisa berdiri sejajar menggunakan triplek bekas/karton tebal satu lagi sebagai base/pondasi.





Berikut penampakannya :



Spoiler:



Spoiler:

Spoiler:


Spoiler:




Spoiler:







(+)
* Tidak perlu mengeluarkan biaya apa-apa karena bahan utamanya dr bahan bekas.
* HDD dijamin adem karena IDLE dikisaran 28-29 dan LOAD dikisaran 30-31 saja.
* Ada nilai kepuasan dan estetika tersendiri karena hand made
(komen temen yg aneh waktu lihat HDD rack ini, "mas itu beli dimana ya?" ==> ngeledek apa ngehina ).
* HDD menjadi lebih rapi dibanding digeletakkan begitu saja layaknya penyuka non-casing .
* HDD menjadi tidak mudah tergesek atau baret seperti halnya jk masuk casing, karena pada prinsipnya sentuhan karton dan HDD terjadi sebatas baut penyangga saja. Berbeda jk HDD masuk casing dan apalagi yg bersentuhan langsung dengan logamnya, akan menimbulkan sedikit lecet pada HDD. HDD yang mulus tanpa baret tentu saja menjadi faktor pendukung kemudahan ketika RMA atau klaim garansi (poin HDD yg diterima distributor utk klaim garansi adalah tanpa cacat fisik dmna kadang baret sdkt saja bs dijadikan alasan utk menggagalkan garansi) .



(-)

* Harus rajin bersihkan HDD minim pakai kuas karena HDD dlm posisi terbuka
* Pemasangan krg cocok bagi user yang ingin instant (tdk suka pakai baut)
* Ini adalah versi awal HDD rack jd bahan-bahan benar2 terbatas. Akan lebih baik jika ada modifikasi lebih lanjut. Misal bagian paling bawah rack diberi penopang dari triplek tdk terpakai atau bisa jg karton tebal satu lagi sebagai pondasi/landasan rack.
* Sayang banget stock fan 12cm-nya cm fan standar . Klo pakai gentle typhoon 2150rpm pasti kedinginan HDD-nya .







Demikian sharing sederhana sekali dari saya Semoga bs menjadi salah satu motivasi rekan-rekan sekalian utk memanfaatkan bahan-bahan bekas yg sekilas tampak tdk bermanfaat ternyata bs digunakan utk mempercantik periperal hardware komputer



[You must be registered and logged in to see this link.]
Kembali Ke Atas Go down
http://www.bisiktetangga.co.cc/
 

[Share] Hardisk-Rack Dari Bekas Kalender Duduk

Topik sebelumnya Topik selanjutnya Kembali Ke Atas 

 Similar topics

-
»  22 khasiat dari bawang putih
» Photo Instrument, beda dari Photoshop
» [Share] Pelet
» Perkembangan Processor AMD dari masa ke masa
» [Share] Perintah Dasar Linux
Halaman 1 dari 1

Permissions in this forum:Anda tidak dapat menjawab topik
Bisik Tetangga :: Komputer :: Hardware dan Peripheral Area-